Macam-macam Model Lubang Leher pada Kaos Oblong

Seperti desain busana pada umumnya, kaos oblong pun memiliki beberapa model untuk membuat pemakainya terlihat penuh gaya. Untuk kaos oblong desain yang dapat divariasi sesuai permintaan adalah bentuk lubang leher.

Macam-macam model lubang leher pada kaos oblong, antara lain:

  1. Kaos O-neck

Kaos dengan lubang leher O-neck merupakan model standar kaos yang banyak beredar di pasaran masyarakat. Model kaos dengan lubang O-neck pun dapat digunakan secara unisex dari anak-anak hingga dewasa.

2. Kaos V-neck

Model kaos dengan lubang leher V-neck yaitu model yang berbentuk seperti huruf V memanjang hingga bagian dada bagian atas. Model kaos V-neck biasanya diproduksi untuk kalangan wanita.

3. Kaos U-neck

Kaos dengan model leher U-neck merupakan perpaduan bentuk antara O-neck dan V-neck. Membulat tapi tidak menyudut tajam sehingga membuat model yang memperlihatkan sebagian besar bagian dada atas. Bagi beberapa wanita model ini terlihat lebih trendy dan bergaya.

4. Kaos Y-neck

Sekilas model kaos dengan lubang leher Y-neck terlihat seperti kaos polo yang dilengkapi dengan beberapa aksen kancing memanjang di tengah dada.

5. Turtleneck

Seperti namanya model kaos dengan lubang leher turtleneck memang berbentuk seperti leher kura-kura yang memanjang ke atas menutupi hampir seluruh bagian leher.

6. Kaos Berkerah (Polo Shirt)

Polo shirt adalah kaos yang memiliki kerah di bagian lubang lehernya dan aksesori kancing dua atau tiga pada bagian tengah.–end

 

Similar Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *