Tips Merawat Kaos Putih
Selain warna hitam basic kaos warna putih juga banyak diminati loh. Alasannya tentu saja karena kaos warna putih menjadi satu gaya fasyen yang mudah untuk dipadu-padankan dengan berbagai gaya.
Nah, bagi teman-teman penyuka fasyen warna putih bisa nih ikuti tips dibawah ini untuk merawat agar kaos warna putih kalian awet dan selalu cemerlang saat dipakai.
1. Sortir pakaian sebelum mencuci
Penting sekali untuk memisahkan berdasarkan warna pakain saat mencuci terutama warna putih. Ini bertujuan untuk menghindarkan pakaian bewarna gelap melunturi warna ke pakaian putih.
2. Cuci sesuai kapasitas mesin cuci
Jika teman-teman mencuci menggunakan mesin cuci pastikan untuk mencuci sesuai kapasitas ya. Jika mencuci terlalu banyak ini mungkin dapat berakibat cucian tidak bersih.
3. Gunakan deterjen khusus baju putih
Ada beberapa produk deterjen yang sekarang khusus digunakan untuk mencuci pakaian warna putih. Tujuannya untuk tetap mempertahankan warna putih pada pakaian.
4. Gunakan suhu air sesuai label baju
Aturan ini bertujuan untuk memudahkan menghilangkan noda atau minyak pada pakaian.
5. Gunakan pemutih jika diperlukan
Jika noda yang terdapat pada pakaian sangat sulit untuk dibersihkan dianjurkan untuk menggunakan pemutih. Namun sebelum dijemur pastikan juga untuk kembali mencuci pakaian dengan deterjen biasa.
6. Jemur dengan cara terbalik
Saat menjemur pakaian pastikan juga untuk menjemur bagian dalam pakaian menjadi diluar.
7. Setrika dengan suhu rendah
Setrika baju putih dalam suhu rendah untuk menghindari kusam atau menyebabkan warna kuning pada pakaian.
Sumber: www.fimela.com/fashion/read/4857704/6-cara-merawat-baju-putih-agar-tidak-cepat-menguning-dan-kusam